Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Jumat, 27 Maret 2015

UPT Dikpora Gelar Lomba MTQ Tingkat SD/MI


KM LENGGE WAWO,- Untuk menyukseskan salahsatu program Pemerintah Kabupaten Bima dalam membumikan Al-Qur’an, jajaran Unit Peakasana Teknis (UPT) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kecamatan Wawo menggelar kegiatan Lomba Ngaji atau Musabaqah Tilawatih Qur’an (MTQ) dan Adzan tingkat SD/MI, Rabu (26/3) di Aula kantor setempat.

Sebanyak 110 siswa yang merupakan utusan dari seluruh sekolah tingkat SD/MI yang ada di wilayah kecamatan Wawo bertanding menunjukan kemampuan di perhelatan MTQ dan Adzan tingkat SD/MI. Masing-masing sekolah mengutus siswa dan siswinya sebanyak 4 orang, 2 orang putra dan 2 orang putri untuk mengikuti MTQ dan loba adzan bagi siswa putra.

Untuk kegiatan MTQ diikuti oleh 70 orang qori dan qoriah tingkat SD/MI sedankan lomba adzan diikuti oleh 40 orang Muadzin. Siswa-siswi utusan sekolah masing-masing didampingi oleh guru Pembina.

Kepala UPT Dikpora kecamatan Wawo, Alimuddin, S. Pd., M. Pd mengatakan kegiatan MTQ dan lomba Adzan bagi siswa-siswi SD/MI merupakan wadah untuk mendorong siswa-siswi belajar membaca dan tulis Al-Qur’an sehingga peserta yang terdiri dari siswa-siswi pilihan sekolanya mampu menjadi Qori dan Qoriah dan Muadzin yang terbaik.

“Siswa-siswi di tingkat SD/MI harus kita bina terus agar mereka termotifasi dalam belajar membaca dan tulis Al-Qur’an dan secara sadar mereka melakukan latihan. Diharakan pula siswa-siswi ini menularkan kepada teman-temannya untuk belajar baca tulis Al-Qur’an,”tegas Alimuddin.

Disamping itu juga kegiatan ini mendorong guru untuk membina siswa dalam belajar membaca dan menulis AL-Qur’an. Dalam mendorong anak-anak didik kita bisa baca tulis Al-Qur’an bukan aja tugas guru disekolah namun orang tua diharapkan mampu ikut berpartisipasi dalam membina anak-anaknya agar belajar membaca dan menulis Al-Qur’an. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar