Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Jumat, 19 Desember 2014

Program PNPM Wawo, Benahi Kualitas Pekerjaan

KM LENGGE WAWO,- Pelaksanaan proyek  Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat-Pengembagan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PNPM-PISEW) tahun anggaran 2014, yang dikerjakan oleh 47 Lembaga Keswadayaan Desa (LKD) di sejumlah wilayah  di kecamatan Wawo yang sudah  memasuki 80 porsen pengerjaan.
 
Penanggungjawab Operasional Kegiatan (PJOK) PNPM-PISEW Kecamatan Wawo, Syarifudin Bahsyar, S. Sos, ketika dihubungi mengatakan, pelaksanaan proyek PNPM-PISEW diwilayah Kecamatan Wawo yang dimulai sekitar sebulan Oktober 2014 lalu berjalan dengan baik dan lancar. Dari lima jenis pekerjaan yaitu, pembukaan jalan ekonomi, pembuatan saluran drainase, talud, jembatan dan saluran irigasi. Bahkan saat ini seluruh LKD yang mendapat jatah proyek tersebut, sudah ada LKD yang telah merampungkan pekerjaannya sekitar 100 porsen.

“Secara keseluruhan dari 47 LKD yang dipercayakan untuk mengerjakan 47 paket PNPM Pisew dari anggaran termin I dan kedua sudah selesai. Sudah 2 minggu kami melakukan monitoring terpadu bersama tim kecamatan untuk melihat hasil pekerjaan LKD, kemudian kita evaluasi dan perbaiki baik dari segi kulitas pengerjaan dan volume pekerjaan. Namun dari hasil pantauan dan monitoring di Desa Kombo dan Tarlawi  dalam 2 Minggu terakhir masih ada kualitas pekerjaan yang harus diperbaiki pengerjaannya,”ujar Syarif.

Sementara itu, hingga saat ini telah dicairkan dua kali termin dari total anggaran 2,6 miliar rupiah sebesar 70 porsen. Sedangkan alokasi waktu pengerjaan paket berdasarkan Dipa, anggran 1, 5 miliar rupiah yang dikerjakan oleh LKD yang diatas 60 juta per LKD  alokasi waktu adalah 2 bulan. Dipa 1,1 pengerjaan paket oleh LKD yang di bawah 60 juta rupiah rupiah alokasi waktunya adalah 3 bulan. Termin III dari sisa anggrana dicairkan setelah dilakukan monitoring dan evaluasi oleh Tim kecamatan yang terdiri dari tim teknis, FK dan TTL.

Diakuinya, sampai saat ini hasil pekerjaan fisik yang dilakukan para LKD selaku pelaksana proyek di lapangan, rata-rata sangat lumayan bagus, namun masih ada beberapa LKD yang pekerjaanya dari segi kulitas masih kurang bagus. Makax sebelum pencairan termin ke III ini kami akan mengevaluasi LKD yang pekerjaanya kurang bermutu untuk segera memperbaiki kualitas pekerjaanya. 

Beberapa masyarakat yang tidak mau disebutkan namanya menyebutakan bahwa di pengerjaan paket PNPM oleh LKD di Desa Maria utara misalnya sudah ambruk akibat derasan air hujan. Hal ini disesalkan, oleh sebab itu pemerintah kecamatan harus segera memonitoring dan mengevaluasi LKD yang pekerjaannya jelek.

Menjawab pertanyaan di atas Syarif mengakui bahwa mendengar kabar tersebut dan akan segera meninjau dilokasi. Apabila memang terjadi kerusakan akibat hujan maka LKD tersebut harus segera memperbaiki dengan volume berdasarkan RAB dan kulitas pekerjaan yang bagus.

Syarif juga menambahkan bahwa dalam waktu 2 minggu kedepan akan ada rapat evaluasi bersama dengan seluruh LKD, Tim kecamatan dan masyarakat. Kemudian akan dibentuk kelompok pemanfaatan dan pemeliharaan (KPP) secara swadaya bersama masyarakat dengan tujuan menjaga dan memanfatkan sarana dan prasana yang telah dibangun. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar